Sharing ini kolaborasi antara TDA Bekasi dan TDA Depok.
Ada di RM Sami Kuring, Cikarang.
Tanggal : 17 Okotber 2010.
Dasar Toko Online
By : Kika Syafei.
Kika adalah seorang web design yang berpengalaman dalam design web selama 10 tahun.
Beliau aktif di dalam komunitas TDA Depok.
Pada hari ini akan membagi / sharing yang berkenaan dengan toko online.
Kelebihan toko online :
1. Online 24 jam.
2. Global / tidak tergantung lokasi.
3. Mudah dalam transaksi dan berbiaya rendah.
4. Mudah dikendalikan.
5. Tempat belanja yang memudahkan.
6. Pemesanan yang luas.
7. Bisa menyimpan data transaksi.
Kekurangan :
1. Pengiriman memakan waktu banyak.
2. Ada rasa keraguan dalam pengiriman.
3. Perlu ada teknis pengiriman dan biaya.
4. Tak bisa merasakan fisik.
5. Terlalu banyak pesaing.
Memilih CMS ( Content Management System )
1. Bagus dalam setiap fungsi.
2. Ditinjau dari keperluannya.
3. Bekerja secara intuisi.
4. Halaman admin yang standar.
5. Memiliki tampilan hosting editor (WYSIWYG).
6. Loading yang cepat. Saat ini loading yang paling cepat adalah Wordpress dibandingkan Joomla, Prestashop dan lainnya.
7. Fungsi kontrol yang komplit.
8. Dukungan dokumentasi informasi yang jelas.
Kemudian dilanjutkan dalam sharing SEO.
Oleh : Irfan.
Beliau ini praktisi dalam web dan ahli dalam web berbasis Wordpress.
Hal-hal yang akan disharing adalah pengenalan SEO, anatomi dan seluk beluk SEO.
Mesin pencari : tool internet yang berguna untuk mencari berbagai doukmen dari berbagai kata-kata yang spesifik yang dicari oleh user.
Karakterisitik : spider, indexer, algorithm, database, update, always searching.
SEO adalah Search Enginee Optimization yaitu suatu proses untuk meningkatkan volume kualitas pencarian web.
Prosesnya adalah :
1. Analisa Web.
2. Optimasi Web.
3. Daftarkan Web.
4. Promo Web.
5. Laporan SEO.
6. Mengelola SEO.
Cara optimasi SEO :
1. Pre Site -> pahami strategi bisnis, riset pasar, konsumen dan kompetitior serta kata kunci.
2. On Site -> membuat web / halaman web, menulis web, membangun link, site design and construction.
3. Off Site -> menciptakan inbound links yang berkualitas untuk web site.
4. Post Site -> analisa dan melakukan responsif terhadap traffic website dan lakukan feedback atas web site kita optimasi.
SEO yangefektif adalah kegiatan yang berkesinambungan.
Demikian beberapa sharing mengenai toko online dan aplikasinya.
Minggu, 17 Oktober 2010
Langganan:
Postingan (Atom)